CLICK HERE FOR BLOGGER TEMPLATES AND MYSPACE LAYOUTS

Friday, January 16

BOLU KUKUS KETAWA


Sore ini enaknya bikin apa yach ...?
Yang cepet dan anti gagal
Setelah liat-liat bahan-bahan yang ada didapur.
Sepertinya bolu kukus memang minim bahan dan murah meriah
(Inikan yang biasanya di cari... :D )

Bahan-bahan :

  • 500 gr Tepung terigu
  • 500 gr Gula pasir
  • Ovalet
  • Vanili
  • 5 butir telur ayam
  • Sprite yang ukuran kecil
Cara buat juga gampang :
  1. Campur semua bahan-bahan.
  2. Gula, Tepung terigu, ovalet, vanili, telur dan terakhir spritenya kedalam bowl.
  3. Mixer selama kurang lebih 20 menit dengan kecepatan tinggi.
  4. Sisihkan sebagian adonan, beri pewarna sesuai selera.
  5. Panaskan dandang sampai beruap banyak dengan api besar.
  6. Isi cetakan bolu kukus dengan adonan yang telebih dahulu diberi mangkok kertas.
  7. Kukus selama kurang lebih 20 menit, eit.... jangan dibuka-buka ya karena kalau dibuka biasanya bolu kukusnya ga mau ketawa/mekrok (bahasa apa coba..... 'mekrok' :D)
  8. Siap disajikan
TIPS :
  • Urutan peletakkan bahan kedalam bowl harus sesuai jangan acak.
  • Biasanya aku, Gula pasir dulu, tepung terigu, ovalet, vanili, telur, dan yang terakhir Spritenya.
  • Kalau bisa ovalet jangan diganti dengan TBM atau SP. Susah untuk mengembangnya. (Ga tau lagi sich, kalau pake resep yang lain).
  • Mixer usahakan selama minimal 20 menit. Ciri-ciri warnanya sudah tidak ada butiran gula, adonan menjadi berwarna lebih putih dari sebelumnya. dan tidak terlalu kental.
  • Selama pengukusan yang selama minimal 20 menit. DANDANG JANGAN DIBUKA. Itu biasanya yang menyebabkan bolu kukus tidak bisa tertawa.
  • Gunakan cetakan bolu kukus yang berbentuk mangkok dengan lubang-lubang diseluruh bagiannya. Itu berguna agar uap air dalam dandang dapat masuk dengan sempurna dan adonan matang hingga kedalam.
Semoga Berhasil...... ^_^

0 comments: